HEADLINE
Mode Gelap
Artikel teks besar

Badan Mutu KKP Bersinegi Genjot Ekspor Produk Perikanan Bengkulu

Foto : Plt. Badan Mutu KKP Bengkulu memaparkan kemudahan ekspor melalui instegrasi Sertiikasi Kelayakan Pengolahan (SKP) dan HACCP serta Kemudahan Ekspor melalui aplikasi Siap Mutu yang dapat diakses secara nasional dan telah terhubung dengan OSS dan INSW. 

ReportTimeNews, Bengkulu - Badan Mutu KKP Bengkulu menjadi inisiator kolaborasi antar Instansi Vertikal, Daerah dan BUMN dalam kegiatan "PEDULI MUTU BERSAMA dalam Mendukung Kemudahan Ekspor bagi Pelaku Usaha Perikanan dan UMKM".

Badan Mutu KKP Bengkulu bersinergi  bersama Bea Cukai, Disperindag Provinsi  Bengkulu, BPOM dan PT. Garuda Indonesia Bengkulu. 

Seluruh instansi yang terlibat memaparkan tujuan yaitu mewujudukan kemudahan ekspor bagi pelaku usaha perikanan dan UMKM sesuai tusinya masing-masing. 

Plt. Badan Mutu KKP Bengkulu memaparkan kemudahan ekspor melalui instegrasi Sertiikasi Kelayakan Pengolahan (SKP) dan HACCP serta Kemudahan Ekspor melalui aplikasi Siap Mutu yang dapat diakses secara nasional dan telah terhubung dengan OSS dan INSW. 

Kemudahan ekspor juga dipaparkan oleh Kepala Bea Cukai Bengkulu melalui layanan Klinik Ekspor Bea dan Cukai Bengkulu, Kemudahan layanan Ijin Edar oleh Kepala BOPM Bengkulu, Layanan Aplikasi untuk membuat Surat Keterangan Asal (SKA) atau biasa disebut Certificate of Origin (COO) oleh Kadis Perindag Provinsi Bengkulu serta Dukungan Layanan Transportasi oleh PT. Garuda Indonesia. Turut Hadir Perwakilan BANK INDONESIA yang siap mendukung pendanaan UMKM Binaan BANK NDONESIA. 

"Kita apresiasi animo dari UMKM sangat tinggi terhadap kegiatan ini, dan dimungkinkan kegiatan akan berlanjut yang dapat mengakomodir seluruh UMKM di Provinsi Bengkulu," pungkas Aan.